JAKARTA - PSSI mengkonfirmasi penjaga gawang
naturalisasi, Maarten Paes, bisa dimainkan dalam pertandingan Ronde 3
Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi. Hal ini dikonfirmasi oleh Manajer
Timnas Indonesia, Sumardji.
Sumardji menjelaskan bahwa pada Rabu (4/9) telah digelar
Match Coordination Meeting di Jeddah, Arab Saudi. Di situ, diputuskan Maarten
Paes bisa bermain.
“Hari ini sudah selesai kegiatan MCM untuk pertandingan Arab
Saudi kontra Indonesia. Pada saat MCM disampaikan dan disahkan bahwa Paes bisa
dimainkan di laga tersebut,” kata Sumardji dalam pernyataan resmi.
Kiper FC Dallas, Maarten Paes (30), memainkan bola pada
babak pertama melawan Colorado Rapids di Toyota Stadium. Foto: Jerome Miron-USA
TODAY Sports via REUTERS
Sumardji juga mengucapkan terima kasih kepada para pihak
yang sudah membantu agar Maarten Paes bisa dimainkan saat Timnas Indonesia
menghadapi Arab Saudi.
“Terima kasih sebesar-besarnya untuk Pak Erick Thohir atas
usaha yang sudah dilakukan untuk bisa membuat Maarten Paes bisa dimainkan
secepatnya,” ucap Sumardji.
Timnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi pada Jumat (6/9)
dini hari WIB. Pertandingan ini akan digelar di Stadion King Abdullah Sports
City.
Sumber: Kumparan
COMMENTS